Lanal Bintan Sosialisasi Kepada Masyarakat Terkait Pembentukan Kelompok Nelayan Untuk Memberdayakan Kepiting Bakau

    Lanal Bintan Sosialisasi Kepada Masyarakat Terkait Pembentukan Kelompok Nelayan Untuk Memberdayakan Kepiting Bakau

    BINTAN - Lanal Bintan laksanakan kegiatan Binpotmar terkait “Pembentukan Kelompok Nelayan untuk Pemberdayaan Kepiting Bakau menggunakan media Apartemen, ” bertempat di TPA Al-Taubah Seilepan, Bintan, Rabu (07/08/2024).

    Wilayah mangrove memiliki potensi ekonomi tinggi yang dapat menunjang
    kesejahteraan masyarakat. Namun demikian, nelayan kepiting belum menikmati kesejahteraan karena konversi ekosistem mangrove mengurangi kuantitas tangkapan ikan, fasilitas penangkapan kurang memadai dan pemasaran hasil tangkapan tidak terdistribusi dengan baik. Pemecahan masalah dilakukan melalui survei dan pelatihan yang disertai dengan evaluasi dan tindak lanjut. Hasil kegiatan mengungkapkan bahwa masyarakat nelayan perikanan kepiting telah memahami materi yang diberikan dan terbentuk Kelompok Usaha Bersama.

    Menurut Paspotmar Lanal Bintan Mayor Mar Yuda Bakti bahwa potensi habitat mangrove yang memiliki potensi ekonomis tinggi belum dapat dioptimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan bagi nelayan kepiting bakau. Faktor permodalan dan ketidakpahaman melakukan analisa usaha menjadi permasalahan bagi nelayan dalam menjalankan aktivitas usahanya meningkatkan pendapatannya.

    Pada kesempatan tersebut, Danlanal Bintan Letkol Laut (P) Eko Agus Susanto, S.E., M.M., saat dikonfirmasi kegiatan tersebut mengatakan bahwa dengan melaksanakan pembinaan potensi maritim yang tidak hanya berorientasi kepada pendekatan kesejahteraan semata, tetapi juga melakukan upaya-upaya pendekatan kepada pemangku kepentingan yang memiliki sarana prasarana yang dapat diselaraskan tugas TNI Angkatan Laut.

    (Pen Lanal Bintan/Hendi)

    bintan
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Posbinpotmar Mentigi Terima Kunjungan Danlanal...

    Artikel Berikutnya

    Prajurit Lanal Bintan Ikuti Treking dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri

    Tags